Terkadang tanpa sadar kita melupakan begitu saja sikap, perbuatan dan perlakuan kita kepada orang lain atau kepada saudara kita atau mungkin kepada orang yang berjasa dalam melahirkan kita di dunia ini yaitu ibu dan bapak kita. Terkadang kita memperlakukan ibu kita ibarat seorang pembantu yang dengan entengnya tanpa dosa kita menyuruh beliau untuk untuk melayani semua kebutuhan, mulai dari mencuci pakaian dan menyiapkan makan. Tanpa kita sadari kerkadang kita membentak dan marah kepada orang tua kita kalau apa yang mereka lakukan tidak sesuai dengan harapan kita pada itu adalah dosa besar. Video Playe pak dan ibu adalah dua sosok yang seharusnya kita muliakan, kita hormati dan kita perlakukan bak laksana seorang raja dan permaisurinya. Yang kita siap sedia membantu meringankan beban hidupnya, meringankan pekerjaannya bukan malah sebaliknya kita membuat mereka seolah-olah tak berhenti bekerja. Dikala kita masih dikandungan mereka dengan ikhlas m
Kita seringkali melihat bagaimana kehidupan orang lain terasa sangat menyenangkan dan begitu mudah untuk dijalani. Semua terlihat selalu baik-baik saja untuk mereka dan selalu terasa sangat hebat pada pandangan kita. Ini bukan saja kita rasakan pada mereka yang kita idolakan semata, namun pada orang-orang lain yang biasa saja dan berada di lingkungan terdekat kita sekalipun. Sebenarnya memiliki perasaan seperti itu bukanlah sebuah masalah yang besar, selama hal itu masih berada dalam takaran yang wajar. Namun jika ternyata kita telah berlebihan dalam melakukannya, maka bisa saja ini menjadi sebuah hal yang mengganggu dan bahkan menjadi masalah di dalam kehidupan kita. Jangan berlebihan ketika menilai seseorang Di saat kita kagum pada seseorang maka seringkali kita akan menginginkan kita berada pada posisi mereka. Bahkan kita akan selalu menganggap segala yang ada pada mereka begitu menyenangkan dan hidup mereka bisa berjalan dengan lancar tanpa sebuah hambatan sama sekali.